Inilah 4 Kekuatan Konohamaru yang Sama Dengan Naruto!

Inilah 4 Kekuatan Konohamaru yang Sama Dengan Naruto!



Sebagai salah satu jonin terkuat di Konoha saat ini, Konohamaru memiliki beberapa kekuatan yang ternyata terinspirasi dari Naruto

Konohamaru Sarutobi adalah salah satu jonin terkuat di era Boruto. Bahkan dia seorang seperti lebih bisa diandalkan dari sepasukan jonin.

Yang menarik dari Konohamaru adalah jenis kekuatan Jutsu nya yang terinspirasi oleh Naruto.

Dia bahkan memiliki sejumlah skill yang seakan sama dengan Naruto.
Dan Inilah kekuatan-kekuatan Konohamaru yang terinspirasi dari Naruto!

1. Kuchiyose Katak

Di Anime Boruto, terungkap kalau Konohamaru memiliki Kuchiyose katak bernama Gamagoro.

Dengan Pembuktian ini berarti dia ikut membuat kontrak dengan katak penghuni Gunung Myoboku.

Sehingga jika dibandingkan dengan Boruto, konohamaru jadi lebih cocok di jadikan penerus Naruto

Boruto malah pergi ke Gua Ryuchi, bukan Gunung Myoboku, dan memperoleh kontrak sementara dengan ular.

2. Rasengan

Kekuatan Konohamaru yang satu ini sudah diajarkan oleh Naruto kepadanya sejak Konohamaru masih genin.

Bahkan ketika Konohamaru sudah dewasa, level kekuatan Rasengan-nya pun meningkat. Dia bisa meluncurkan Rasengan dengan bantuan Futon.

Rasengan Konohamaru ini Bisa menghancurkan bukit yang menunjukkan betapa destruktifnya teknik ini

Sayangnya, di manga terungkap kalau Rasengan Konohamaru masih kalah kuat dari Rasengan milik Kashin Koji yang misterius.

3. Oiroke no Jutsu
Konohamaru pun memiliki jutsu ajaib khas Naruto.

Bahkan Moegi dan Udon pun dapat memakai teknik ini dan memadukannya menjadi Purin Purin no Jutsu.

Namun seperti Naruto, sejauh ini Konohamaru dewasa belum terlihat menggunakan teknik ngaco ini lagi.

Akankah Konohamaru mengeluarkan jurus ini lagi? Ataukah dia, seperti Naruto, malu untuk mengeluarkannya lagi begitu dewasa?

Yang jelas, dulu sekali Oiroke no Jutsu ini termasuk yang berperan bagi Konohamaru untuk memahami dasar dari Rasengan.

4. Kagebunshin no Jutsu

Kagebunshin no Jutsu termasuk teknik yang dipelajari Konohamaru dari Naruto dalam upayanya menguasai Rasengan.

Bahkan, awal-awalnya Konohamaru perlu bantuan dari Bunshin untuk bisa menggunakan Rasengan-nya.

Bila diperlukan, teknik ini masih bisa membantu Konohamaru dalam pertarungan.

Itulah empat kekatan Konohamaru yang terinspirasi oleh Naruto.

Yang unik adalah, selain Kuchiyose, tiga teknik Konohamaru itu semuanya berhubungan pada masa-masa dia belajar Rasengan.

Entah bagaimana Konohamaru menggunakan Oiroke untuk membantunya memahami konsep dasar Rasengan.

Naruto tidak menjelaskan prinsip balon air sebaik Jiraiya. Lalu dia menggunakan Bunshin untuk bisa mencapai tahap akhir Rasengan.

Dengan empat kekuatan yang terinspirasi dari Naruto ini, tak heran Konohamaru jadi salah satu jonin terkuat di Konoha sekarang.

Bagaimana menurut sobat Nanadaime? Tinggalkan pendapat sobat di kolom Komentar

Comments